Pasang Openwrt di stb b860h v2.1
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم
Motivasi
Dewasa ini internet seperti kebutuhan primer. siapa yang tidak membutuhkan internet. Dengan internet bisa terhubung dengan orang yang jauh. bisa melihat video main game serta untuk bekerja. Kebanyakan internet antara ISP dan pelanggan akan melalui jaringan direct atau pihak ISP bisa mengetahui apa saja halaman yang dikunjungi. Pihak ISP bisa mengizinkan akses apa yang akan dikunjungi.
Setelah tahu begitu pentingnya internet dan juga permasalahan tersebut. Ada salah satu alat yang bisa digunakan untuk melakukan mengatasi masalah tersebut.
Persiapan
Hal yang dibutuhkan:
- OpenWrt_s905x_23_05_0_RC3_Clash_Wall_B860H_v1_v2_23_08_23_wifi_on.xz. bisa menggunakan versi lain.
- stb b860h v2.1. sudah terinstall custom firmware
- rufus-4.6.exe. dugunakan untuk burn bootloader
- uboot. mengatur agar menjalankan openwrt saat sdcard yang terpasang openwrt ketika boot
- sd card 4GB. bisa menggunakan lebih besar.
- Flashdisk. digunakan untuk pindah file uboot dari pc ke stb.
Eksekusi
Buat bootloader OpenWrt_s905x_23_05_0_RC3_Clash_Wall_B860H_v1_v2_23_08_23_wifi_on.xz di sdcard dengan cara burn menggunakan rufus atau sejenisnya.
Kemudian, atur pada stb agar bisa boot pada microsd. berikut langkahnya:
- copy file uboot_HG680P.bin di folder uboot. kemudian paste pada flashdisk dan rename file tersebut menjadi uboot.bin.
- masukkan flashdisk kemudian nyalakan stb masuk ke file manager copy file uboot.bin dari flashdisk paste ke folder Download di stb.
- buka terminal ketik
su
cd /sdcard/Download
dd if=uboot.bin of=/dev/block/bootloader
reboot update
tunggu beberapa saat sampai stb reboot. cek berkala sampai ada SSID wifi baru dengan nama "REYRE-WRTx".
Komentar
Posting Komentar